Proses Penyaluran Tenaga Kerja Outsourcing IT KAZOKKU

By KAZOKKU ID
Proses Penyaluran Tenaga Kerja Outsourcing IT KAZOKKU

Proses penyaluran tenaga kerja outsourcing IT dilakukan dengan cermat. Simak artikel ini agar Anda bisa lebih memahami bagaimana tahapan penempatan Talenta IT KAZOKKU di perusahaan klien.

Mengelola kebutuhan sumber daya IT yang dinamis dan kompleks dapat menjadi tantangan bagi banyak perusahaan. Untuk mengatasi hal ini, layanan outsourcing tenaga kerja IT merupakan solusi yang semakin populer. KAZOKKU, sebagai penyedia jasa IT talent outsourcing tepercaya di Indonesia, memiliki proses penyaluran tenaga kerja yang terencana dan terjamin untuk memenuhi kebutuhan IT perusahaan Anda.

Dengan pengalaman yang luas dan pemahaman mendalam terhadap tren teknologi terkini, tim kami di KAZOKKU mampu mengidentifikasi, menyeleksi, dan menyediakan profesional IT yang kompeten. Kami menerapkan proses seleksi yang ketat untuk memastikan kualitas tenaga kerja yang disalurkan, serta menjaga kerahasiaan informasi klien melalui perjanjian Non-Disclosure Agreement (NDA) yang komprehensif.

Proses Penyaluran Tenaga Kerja Outsourcing IT Kami

1. Konsultasi Gratis dan Informasikan Kebutuhan Anda kepada Kami

Klien dapat menghubungi tim KAZOKKU untuk mengatur sesi konsultasi gratis. Tujuan dari konsultasi ini adalah untuk memahami kebutuhan spesifik Anda terkait tenaga kerja IT.

Dalam sesi ini, kami akan mendiskusikan detail proyek, keterampilan yang dibutuhkan, pengalaman yang diharapkan, serta tujuan jangka panjang dan pendek Anda. Berdasarkan analisis kebutuhan, kami akan memberikan saran terbaik mengenai jenis talenta IT yang sesuai, perkiraan waktu pengadaan, dan perkiraan biaya.

2. Pengiriman Scoping Document dan Draft NDA

Setelah konsultasi awal, KAZOKKU akan mengirimkan dokumen scoping dan draft Non-Disclosure Agreement (NDA) kepada klien. Dokumen ini berfungsi untuk:

  • Scoping Document: Merinci ruang lingkup proyek, tugas-tugas yang akan dilakukan, serta keterampilan dan teknologi yang dibutuhkan.
  • Draft NDA: Melindungi kerahasiaan informasi yang dibagikan antara klien dan KAZOKKU selama proses seleksi dan penempatan tenaga kerja. NDA memastikan bahwa semua informasi sensitif tetap aman dan tidak disebarluaskan tanpa izin.

3. Pengiriman Profil Kandidat 

Setelah NDA ditandatangani oleh kedua belah pihak, KAZOKKU akan segera memulai proses pencarian kandidat yang sesuai. Dalam waktu 3 hari kerja, KAZOKKU akan mengirimkan profil kandidat yang memenuhi kriteria yang telah ditetapkan. Proses ini meliputi:

  • Penyaringan awal: Mengidentifikasi kandidat yang sesuai dari database KAZOKKU.
  • Verifikasi latar belakang: Memastikan kandidat memiliki kualifikasi dan pengalaman yang relevan.
  • Pengiriman profil: Menyusun dan mengirimkan profil kandidat yang telah diseleksi kepada klien untuk ditinjau lebih lanjut.

4. Proses Assessment

Setelah profil kandidat dikirimkan dan disetujui oleh klien, KAZOKKU akan melanjutkan ke tahap assessment yang lebih mendalam. Sebelum penyaluran tenaga kerja outsourcing IT, tahap ini diperlukan untuk memastikan kesesuaian kompetensi profesional dengan kebutuhan perusahaan klien. Di sini terdapat beberapa tahap yang akan kami lakukan yaitu:

  • Coding Test: Menguji kemampuan teknis kandidat melalui tes coding yang relevan dengan proyek klien.
  • Technical Interview: Mengadakan wawancara teknis untuk menilai kemampuan praktis dan pemahaman kandidat terhadap teknologi yang akan digunakan dalam proyek.

5. Proses Offering dan Kontrak 

Setelah kandidat berhasil melewati tahap assessment, KAZOKKU akan membuat penawaran kerja resmi kepada kandidat tersebut. Selanjutnya, kami akan mengatur proses kontrak dengan Anda sebagai klien. Kami akan menyiapkan kontrak kerja yang mencakup semua ketentuan yang disepakati. Kontrak ini akan mengatur semua aspek kerja sama antara klien dan KAZOKKU.

6. Penempatan Kandidat Bekerja untuk Klien Selama Periode Kontrak yang Ditentukan

Setelah semua dokumen ditandatangani dan penawaran diterima, kandidat akan mulai bekerja untuk proyek IT Anda. Pada proses penyaluran tenaga kerja outsourcing IT ini, kami akan membantu kandidat agar bisa beradaptasi dengan cepat. Kami akan terus memantau kinerja dan kepuasan kedua belah pihak baik itu kandidat ataupun klien selama masa penempatan. Kami siap memberikan dukungan tambahan jika diperlukan untuk memastikan proyek berjalan lancar.

Baca Juga: Tips Hindari Ketidakcocokan Karyawan Temporer dan Kebutuhan Proyek

Keunggulan Proses Penyaluran Tenaga Kerja Outsourcing IT di KAZOKKU

1. Konsultasi Personal

Kami memahami bahwa setiap klien memiliki kebutuhan unik. Melalui konsultasi personal, kami menggali secara mendalam kebutuhan spesifik Anda untuk memastikan bahwa solusi yang kami tawarkan benar-benar sesuai dengan harapan Anda.

2. Proses cepat (3 hari kerja)

Dalam waktu 3 hari kerja setelah penandatanganan NDA, kami akan mengirimkan profil kandidat yang sesuai dengan kebutuhan Anda. Proses yang cepat ini memastikan bahwa Anda dapat segera memulai proses seleksi tanpa penundaan. Dengan jaringan kandidat yang luas dan terkurasi, kami memastikan bahwa tenaga outsourcing IT yang kami kirimkan memenuhi standar tinggi dan relevan dengan proyek Anda.

3. Dukungan IT Profesional

Kandidat akan melalui proses assessment yang ketat. Kami melakukan pengecekan resume, tes coding, dan wawancara teknis yang dilakukan oleh tim seleksi. Selain itu, tim IT profesional kami juga akan memberikan dukungan pada proses pengujian. Dengan cara ini kami dapat memastikan bahwa setiap kandidat memiliki keterampilan teknis yang diperlukan dan siap untuk berkontribusi secara efektif di proyek Anda.

4. Tersedia Garansi Gratis

Kami memberikan garansi gratis sebagai bentuk komitmen kami terhadap kualitas layanan. Jika terjadi ketidaksesuaian atau masalah dengan tenaga kerja yang disalurkan, kami akan menyediakan penggantian tanpa biaya tambahan.

5. Tim Konsultan KAZOKKU yang Responsif

Tim konsultan kami siap untuk memberikan respon cepat terhadap pertanyaan dan kebutuhan Anda, memastikan bahwa semua masalah dapat segera diselesaikan. KAZOKKU juga memberikan dukungan berkelanjutan. Kami tidak hanya membantu Anda dalam proses awal, tetapi juga memberikan dukungan selama masa kontrak untuk memastikan bahwa semua berjalan lancar dan sesuai dengan harapan.

Baca Juga: Integrasi Tenaga IT Outsourcing KAZOKKU dengan Tim Internal Klien

Hubungi KAZOKKU dan Dapatkan Tenaga Kerja Outsourcing IT yang Anda Butuhkan

Jika Anda membutuhkan sumber daya IT yang terampil, berdedikasi, dan sesuai dengan kebutuhan perusahaan Anda, KAZOKKU siap membantu. Sebagai penyedia jasa outsourcing IT terpercaya di Indonesia, kami memiliki proses penyaluran tenaga kerja yang transparan dan terjamin.

Hubungi Kami

KAZOKKU ID

KAZOKKU ID adalah pemilik artikel yang tercantum di KAZOKKU. Seluruh artikelnya dibagikan untuk memberikan Anda informasi terkait layanan Outsourcing Tenaga Kerja IT.

Artikel Terkait

Contact Us